Halo teman-teman selamat datang di halaman web saya. Ini adalah halaman web percobaan saya, isinya membahas tentang 5 list anime romance yang saya rekomendasikan buat para pecinta anime khususnya anime romance. Langsung saja, ini dia 5 list tersebut :


1. Clannad

clannad

Yah, anime ini adalah salah satu anime favorit saya. Bercerita tentang seorang siswa kelas 3 SMA bernama Tomoya Okazaki yang dianggap sebagai seorang berandalan oleh orang-orang disekitarnya. Ia menganggap hidupnya membosankan sampai suatu hari ia bertemu seorang wanita di kaki bukit di jalan menuju sekolahnya. Wanita itu adalah seorang yang sangat tidak percaya pada dirinya dan tidak mempunyai teman karena ia adalah seorang yang mengulang kelas dikarenakan suatu penyakit. Mulai saat itu, kehidupan tomoya berubah drastis. Banyak konflik yang terjadi yang mungkin dapat membuat hati penontonnya tersentuh.



Menurut saya pribadi, season 1 mungkin akan sedikit terkesan membosankan. Tapi cobalah untuk tetap menonton dan menghayatinya sedalam mungkin. Karena cerita yang akan mengguncang jiwa penontonnya berada di season kedua nya. Dan saran tambahan, siapkan lah tisu sebanyak mungkin.

2. Shigatsu ha Kimi no Uso

shigatsu ha Kimi no Uso

Anime ini bercerita tentang Kousei Arima, seorang pianis junior yang terkenal dan banyak memenangkan concour piano. Tapi saat ibunya meninggal, mentalnya hancur. Ia menderita trauma yang membuatnya tidak bisa mendengar suara piano yang ia mainkan sendiri, dan ia pun berhenti memainkan piano (walaupun tidak benar-benar berhenti). Ia mengalami kehidupan yang monoton dan tidak berwarna, sampai suatu saat ia bertemu seorang wanita musisi yang cantik dan enerjik, yang dikatakan menyukai sahabatnya sendiri, Wataru.



Awalnya saya kurang berminat menontonnya. namun saat memulai menontonnya beberapa episode, saya pun ngebut sampai tamat. Dan juga, bagi yang berminat menontonnya, siapkan saja tisu ya...

3. Yamada-kun to 7 nin majo

Yamada-kun to 7 nin Majo

Yamada Ryuu, seorang siswa berandalan tidak sengaja bertukar tubuh dengan seorang siswi teladan dan terpandai di sekolahnya yang amat menyukai belajar, Shiraishi Urara. Karena fenomena tersebut, mereka mengetahui bahwa terdapat 7 orang penyihir yang berada di sekolah mereka, dan dengan bantuan di klub supranatural, mereka mencoba untuk menguaknya bersama-sama.

Yah anime ini memiliki kisah romantis yang bagus untuk ditonton. Konflik nya pun sangat menarik. Pokoknya recomended banget deh.


4. Bakuman

Bakuman

Ini adalah anime yang membuat saya menontonnya berulang-ulang dan tetap tidak membosankan. Anime ini menceritakan sepasang anak muda yang mengejar cita-cita untuk menjadi seorang mangaka. Mashiro Moritaka sebagai penggambar manga dan Akito Takagi sebagai penulis cerita bekerja sama dengan nama pena Ashirogi Muto. Kisah percintaan dan persaingan di dunia mangaka turut mewarnai anime yang satu ini.

Dalam anime ini juga memperlihatkan bagaimana cara seorang mangaka membuat manga, penerbitannya, dan bagaimana sampai bisa diadaptasikan menjadi anime. Tapi yang paling kental itu cerita romance nya. Nah, mending tonton saja langsung.


5. Kami nomi zo Shiru Sekai

Kami nomi zo Shiru Sekai

Katsuragi Keima yang menjadi tokoh utama di anime ini adalah seorang pecinta game sim kencan. Ia sangat mahir dalam memainkannya (menaklukkan hati para wanita didalam game) dan dijuluki sebagai raja penakluk. Ia tidak tertarik dengan wanita 3D, melainkan dengan wanita 2D. Suatu hari di atap sekolah ia sedang membaca banyak pesan untuk "raja penakluk", dan salah satu diantaranya berisikan sebuah tantangan. Saat ia menerima tantangan tersebut, muncul seorang wanita bersama badai yang menghempaskannya. Wanita itu ternyata adalah partner nya dalam tantangan yang ternyata berasal dari dewa. Dan tantangannya adalah ia bersama partner nya harus menangkap jiwa yang terlepas dari neraka yang bersembunyi dalam hati manusia, dengan cara mengisi ruang dalam hati manusia itu. Dengan kata lain, menaklukannya (membuatnya jatuh cinta).

Yah mungkin inilah 5 rekomendasi saya. Bagi pecinta romance, jangan lewatkan anime-anime ini !!!